Pemerintah Desa Cempedak Sukses Salurkan BLT Dana Desa Periode Oktober–Desember 2025
Pemerintah Desa Cempedak sukses menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) untuk periode Oktober, November, dan Desember Tahun 2025. Penyaluran bantuan tersebut dilaksanakan di Kantor Desa Cempedak dan berjalan dengan tertib, lancar, serta sesuai dengan ketentuan yang berlaku.








